• Jum. Jun 13th, 2025

Personil Polsek Baros Polres Serang Kota Gatur Lalin Lokasi Perbaikan Jembatan Sungai Cipareang Baros

Byadmin siberone

Nov 10, 2021

SERANG KOTA,(Siberone.co.id) – Personil Polsek Baros Polres Serang Kota Polda Banten melaksanakan pengaturan arus Lalu Lintas (Lalin) dan pengamanan yang dipimpin oleh Bripka Dadi personil Polsek Baros di lokasi perbaikan jembatan sungai Cipareang Desa Sukamanah Kecamatan Baros akibat sering banjir saat hujan turun, Rabu (10/11/2021).

Pengaturan lalu lintas ini guna mengantisipasi kepadatan kendaraan yang melintas di jembatan tersebut. Jembatan Cipareang adalah penghubung jalan Serang-Pandeglang.

Dalam kesempatan tersebut, dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Banten melakukan perbaikan jembatan Sungai Cipareang Kecamatan Baros.

Kapolsek Baros AKP L Wahyu Bintarna S.IP mengatakan untuk arus lalu lintas sementara masih tersendat dikarenakan jalur menuju Serang-Pandeglang maupun sebaliknya dilakukan buka tutup.

“Sedangkan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Desa Sukamanah tersebut masih terpantau aman terkendali masyarakat beraktivitas seperti biasa, punkasnya.(polsek baros)

Sharing is Caring

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *