Serang – siberone.co.id
Kunjungi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Kepala Pusat Data dan Informasi Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Hermansyah Siregar meninjau Legal Expo dan Pameran Hasil Karya WBP yang digelar di Halaman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Rabu (27/10)
Didampingi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Agus Toyib dan Para Kepala Divisi, Hermansyah Siregar meninjau stand-stand Hasil Karya WBP Lapas/Rutan Wilayah Banten seperti lukisan, hiasan meja, tas rajut, hingga produk olahan seperti kopi dan keripik.
Kepada Hermansyah Siregar, Agus Toyib menyampaikan selain sebagai rangkaian kegiatan Peringatan Hari Dharma Karyadhika Tahun 2021, Pameran Hasil Karya WBP ini juga merupakan ajang untuk memperkenalkan hasil pembinaan WBP di Lapas/Rutan kepada masyarakat dan juga mendorong peningkatan kuakitas produk yang dihasilkan WBP agar bisa bersaing di pasaran.
Siapa sangka, rupanya Stand Sepatu Rutan Kelas I Tangerang berhasil menarik perhatian Hermansyah Siregar. Mengapresiasi, Hermansyah Siregar berpendapat jika produk-produk yang dihasilkan WBP di Lapas/Rutan tidak kalah menarik dan berkualitas dengan yang beredar di pasaran. (Humas Kanwil Banten)