POLRES SERANG KOTA – siberone.co.id
Tim gabungan menemukan remaja bernama Ahmad Adi Wijaya (20) warga Lingkungan Pecek Rt 004 Rw 003 Kelurahan Gedung Dalem Kecamatan Jombang Cilegon yang tenggelam di tempat Wisata Alam Air terjun Leuiwi Gumi Kampung Bungur Desa Cibojong Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang dalam keadaan sudah tidak bernyawa.Jasad lelaki 20 tahun itu ditemukan petuga pada Senin siang, 27 September 2021.
“Korban kita temukan sekitar pukul 12.40 Wib,” kata Kapolsek Padarincing IPTU Haris Munandar S.H.
IPTU Haris Munandar mengatakan korban tenggelam itu ditemukan oleh tim SAR gabungan yang sedang melakukan pengamatan visual di Wisata Alam Air Terjun Leuiwi Gumi, dan korban langsung di bawa ke Rumah Sakit Drajat Prawira Kabupaten Serang.
IPTU Haris menambahkan upaya pencarian dilakukan oleh puluhan personel gabungan. Petugas mencari korban dengan menyusuri wisata air terjun terebut, petugas melakukan upaya penyelaman untuk mencari korban.
“Karena faktor zero visibilty dan batu-batu disekitaran air terjun yang sangat dalam yang bisa membahayakan bagi si penyelam,” kata Kapolsek Padarincang.
Ahmad Adi Wijaya tenggelam pada Sabtu 25 September 2021 sekitar pukul 14.00 Wib. Menurut versi petugas Polsek Padarincang Polres Serang Kota korban diduga lagi berendam bersama teman-temannya mengisi waktu liburan.(humas)