• Sab. Mar 15th, 2025

Siber One

Media online utama

Analisa Kinerja Program dan Kegiatan di Rutan Kelas I Tangerang

Byadmin siberone

Sep 16, 2021

KAB. TANGERANG – siberone.co.id
Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten melalui Subbagian Program dan Pelaporan melakukan Analisa Kinerja Program dan Kegiatan di Rutan Kelas I Tangerang, Rabu (15/09).

Kegiatan diawali dengan konsultasi Tim Kantor Wilayah dengan Kepala Rutan Kelas I Tangerang, Fonika Affandi dan perwakilan pegawai Rutan Kelas I terkait pembahasan Usulan Belanja Modal antara lain Penataan jaringan Instalasi Listrik dan Hydrant dan tindak Lanjut Usulan Belanja Modal Pembangunan Geranggang yang pernah di usulkan pada Oktober 2020 lalu.

Dilakukan pula Analisa Kinerja Program dan kegiatan diantaranya melengkapi Ankabut Sarpras Rutan Kelas I Tangerang dan mengecek capaian kinerja anggaran dan capaian indikator kinerja yang meliputi realisasi keuangan, E-monev Bappenas, Smart dan E-performance
Terakhir, Tim melakukan Peninjauan terhadap Tembok keliling Rutan Kelas I Tangerang yang dilaporkan masih 1 Lapis (belum ada Beranggang) dan Pengecekan terhadap pagu minus dan telah ditindaklanjuti dengan melakukan Revisi Antar Satker. (Humas Kanwil Banten)

Sharing is Caring

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *