• Sel. Sep 10th, 2024

Siber One

Media online utama

Sudah Divaksin, Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMA Malimping Sudah Siap

Byadmin siberone

Agu 31, 2021

Lebak, (siberone.co.id) – Pembelajaran tatap muka (PTM) pada tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak sedang dipersiapkan.

Hal ini dalam rangka menindaklanjuti kebijakan Kemendikbud yang memberikan kelonggaran sekolah dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka pada wilayah dengan PPKM level 1-3.

Plt Kepala Sekolah SMAN 1 Malingping, Jaka, menuturkan kesiapan sekolahnya untuk melaksanakan PTM.

“Sudah siap, salah satunya dengan vaksin. Walaupun vaksin bukan indikator utama, sekarang pun sedang ada vaksinasi pada siswa-siswi,” ujarnya, Senin (30/8/21).

Terlebih gugus tugas khusus di dalam sekolah sudah disiapkan,alat alat prokes, seperti alat pengukur suhu, cuci tangan, dan aturan duduk dalam kelas. Sosialisasi disiplin akan prokes siswa siswi sudah diberikan.ungkapnya.
Namun Jaka pun menyampaikan belum ada surat edaran resmi dari dinas terkait perihal dilaksanakannya PTM.
“Edaran resmi dari dinas belum ada. Kalau instruksi gubernur kan hanya kepada pemerintah daerah, yang belum itu instruksi teknis dari dinas. Kalau tahap simulasi sudah kita lakukan,” terangnya.
Adapun mengenai persiapan sarana dan prasarana prokes, Jaka menyampaikan sudah dipersiapkan.
“Karena disini sekitar 900 lebih siswa. Kalau 50 persen kan hampir 500 siswa. Adapun fasilitas untuk prokes sudah disiapkan. Kelas pun sudah kita persiapkan dari sebelumnya,” pungkasnya. red

Sharing is Caring

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *